Suzuki Satria F115 Young Star, Ga Jelas Mau Kemana…

Suzuki Satria F115 Young Star

Yeah… Suzuki Indomobil Motor beberapa hari lalu telah melaunching produk terbarunya… Sebenernya inovasi Suzuki di Indonesia memang sangat ditunggu tunggu oleh banyak pihak terutama para penggemar roda dua… Suzuki telah memperkenalkan motor undebone/bebek terbarunya yang diberinama Suzuki Satria F115 Young Star… Dari namanya sendiri memang mengingatkan kita pada bebek super dari Suzuki yang lebih dikenal dengan Suzuki Satria FU 150… Namun meskipun menggunakan nama Satria, Suzuki Satria F115 Young Star ini sangat berbeda dengan sang kakak Suzuki Satria F150… Bisa dibilang Suzuki Satria F115 Young Star ini merupakan versi murah/down grade dari Suzuki Satria F150 yang telah lama melanglang buana di dunia permotoran…

Semenjak dilaunching beberapa hari yang lalu, Suzuki Satria F115 Young Star ini banyak mendapatkan kritik pedas dari berbagai pihak… Maklum saja, saat ini memang kebanyakan pemerhati roda dua sudah mulai geregetan dengan Suzuki… Minimnya inovasi ditambah lagi harapan tentang sport 150 cc dari pabrikan Suzuki yang tak kunjung datang… Namun Suzuki malah mengeluarkan motor bebek yang menurut saya sendiri memang sepertinya tujuannya agak terlalu suram…

Suzuki Satria F115 Young Star modifikasi

Pertama bisa kita lihat dari spesifikasi yang diusung oleh Suzuki Satria F115 Young Star ini… Motor bebek terbaru Suzuki Indonesia ini hanya dibekali mesin datar berkubikasi 113cc SOHC fuel injection… Dengan menggunakan spesifikasi mesin tersebut memang kita tidak terlalu bisa berharap banyak mengenai performa yang dapat dicapai Suzuki Satria F115 Young Star… Dari segi penampilan pun Suzuki Satria F115 Young Star terlihat nanggung, meskipun mengambil konsep desain motor bebek ayago… Penggunaan dual shock belakang dan rem belakang masih menggunakan rem tromol terlihat agak jomblang dengan penampilan motor ayago sejati… Dan lebih parahnya lagi Suzuki membandrol Suzuki Satria F115 Young Star ini seharga 16,5 jutaan on the road Jakarta… Itu artinya hanya selisih 3 jutaan dengan Suzuki Satria F150 yang jelas jelas unggul dari segala hal…

Ditengah tengah market motor bebek yang saat ini sudah sangat berkurang akibat ekspansi motor matic, saya sendiri kok sepertinya pesimis memandang Suzuki Satria F115 Young Star bakalan sukses seperti Satria F150… Perlu diingat Suzuki Satria F150 pun saat ini sudah mulai terganggu dengan kehadiran Jupiter MX King dan sebentar lagi Honda pun akan ikut merecoki dengan Sonic reborn… Dari pihak Suzuki sendiri mengatakan kalau Satria F115 Young Star bisa dijadikan sebagai motor balap untuk pemula… Hhmmm, ga salah tuh…?? Kalau sejatinya mau mengeluarkan motor untuk balap kenapa ga sekalian mengeluarkan motor sport…?? Melihat Satria F150 digunakan untuk balapan saja lihatnya agak aneh, apalagi ini yang merupakan versi murah dari sang kakak… Jadi untuk Suzuki Satria F115 Young Star ini kok sepertinya ga jelas arahnya mau kemana… Jangan jangan akan bernasip sama seperti Suzuki Axelo dan lainnya 🙁 … Hasta mañana…

Bagikan artikel:
Avatar of Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

18 thoughts on “Suzuki Satria F115 Young Star, Ga Jelas Mau Kemana…”

  1. Sy pribadi kepengen punya sebenernya ini motor(irit, gaya dan non kopling manual, hehe) kalau saja, dealer resmi bisa sebanyak Honda atau minimal Yamaha..trims

    Reply
  2. tapi bagus juga sih idenya. Young star bisa ambil segmen konsumen-konsumen yang pengen punya motor tampilan laki tapi ada bagasinya

    Reply
  3. sepertinya suzuki sudah bener gan untuk pasar balap pemula, nantinya motor gini banyak dipakai di ajang road race 110 cc. tapi untuk pasar harian motor ini memang terlihat nanggung,,,, sepintas terlihat keren, pas lihat belakangnya ternyata dual shock??? nanggung

    Reply
  4. suzuki bikin segmen baru nih
    semoga laku bagi yang bosan dengan pilihan motor bebek saat ini
    harganya cb di revisi lebih murah ya

    Reply
  5. Gak mau ah ikut-ikutan nyalahin Suzuki. Gua mah ingin jempolin Suzuki yang kaya seniman motor. Kalo idenya itu, ekspresikan wujudkan ! Nanti apresiator ngerti belakangan atau baru ngelirik setelah kurator ngomong atau kolektor jadi kaya. Ha ha ha. Komen ngekor, beli ngekor kalo yang komen udah banyak yang benarkan atau kalo yang beli udah kelihatan bangganya. Suka-suka Suzuki. Seniman sejati hanya mikir kualitas artistika. Seniman motor hanya mikir kualitas motor !

    Reply
  6. ga kemana2,wong niatnya cm ngabisin stok mesin doang..difakein baju shooter kagak laku,kali aje fake baju satria ada yg mo beli….cuma harganya itu…ga tau diri!!!

    Reply

Leave a Comment