Honda Air Blade Terbaru Soal Desain Memang Keren…!!

Yeah… Melihat lihat website resmi Honda Vietnam ternyata produk sepeda motor maticnya tergolong sangat banyak… Mulai dari PCX 125 hingga 150, bahkan ada juga Honda SH125 dan SH150… Nah, yang cukup menarik perhatian adalah kehadiran Honda Air Blade yang merupaan motor matic dengan konsep yang belum ada di produknya Astra Honda Motor Indonesia… Yoi, Honda Air Blade sendiri memiliki desain dan juga konsep motor yang sangat keren dan sporty… Motor ini berbeda jauh dengan Honda Vario series atau juga Honda PCX 150 jika di Indonesia… Bisa dibilang memang Honda Air Blade memiliki desain diantara kedua motor tersebut…

Dari segi desainnya mungkin kita akan langsung teringat dengan desain Suzuki SkyWave… Secara desain body motor memang memiliki konsep yang hampir sama… Motor matic dengan deck depan yang jendol alias tidak rata… Namun Honda Air Blade sedikit berbeda dimana tanki bahan bakar berada di bagian deck dan hal ini membuat bagasi bawah jok menjadi sangat luas… Konsep ini memang sangat mirip dengan Yamaha Aerox 155 jika di Indonesia… Namun dari segi dimensinya sendiri memang tidak sebesar Yamaha Aerox 155… Kubikasi mesin Honda Air Blade juga lebih kecil yakni 125 cc saja…

honda air blade
Honda Air Blade 10 Anniversay…

Honda Air Blade sendiri hadir di Vietnam sudah sejak 2007 lalu… Artinya sudah lebih dari satu dekade motor ini menemai penggemar sepeda motor di Vietnam… Bahkan Honda Vietnam meluncurkan Honda Air Blade edisi 10 Anniversary dengan penampilan yang sangat spesial… Melihat perubahan Honda Air Blade dari tahun ke tahaun memang semakin oke… Kini Honda Air Blade sudah dibekali dengan fitur yang cukup canggih termasuk penggunaan keyless ignition system

Honda Air Blade dihadirkan di Indonesia dengan mesin yang lebih besar…??

Di Vietnam sendiri All New Honda Air Blade 125 hadir menjadi pesaing dari Yamaha NVX 125… Dari segi desain dan juga mesinnya benar benar sebanding… Tidak seperti Honda Vario 150 dengan Yamaha Aerox 155 jika di Indonesia… Nah, untuk benar benar menyaingi sosok dari Yamaha Aerox 155 di Indonesia sepertinya mantap juga nih kalau AHM meluncurkan Honda Air Blade dengan mesin yang lebih besar… Yoi, desain sepertihalnya Honda Air Blade namun menggunakan basic mesin yang digunakan oleh Honda Vario 150 dan juga Honda PCX 150…

honda air blade 150

Di Vietnam sendiri Honda Air Blade dipasarkan dengan harga mulai 22,6 jutaan… Sedangkan di harga segitu jika di Indonesia merupakan harga dari Honda Vario 150… Akan sangat menarik jika AHM menghadirkan Honda Air Blade dengan mesin 150 dan dibandrol dengan harga 24 sampai 25 jutaan… Dari selisih harganya seperti selisih harga antara Vario 125 dan Vario 150… Selain itu jika dipasarkan dengan harga tersebut bisa mengisi gap harga antara Honda Vario 150 dan Honda PCX 150 CBS, menarik nih… Secara desain sudah keren banget dan head to head dengan Yamaha Aerox 155, tempel deh mesin Vario 150 atau PCX 150 (kok enak 😆 )… Hasta mañana…

honda air blade indonesia

Spesifikasi Honda Air Blade 125 Vietnam:

MESIN
Tipe Mesin PGM-Fi, 4 tak, 1 silinder, pendingin cairan
Kapasitas Mesin 124,9 cc
Diameter x Langkah 52,4 mm x 57,9 mm
Rasio Kompresi 11:01
Power Maksimum 8,4 kW @ 8.500 rpm
Torsi Maksimum 11,26 Nm @ 5.000 rpm
Kapasitas Oli Mesin 0,9 liter; 0,8 liter saat penggantian periodik
Drive Type Belt
Sistem Starter Elektrik
DIMENSI
Berat Motor 110 kg
Panjang x Lebar x Tinggi 1.881 x 687 x 1.111 mm
Jarak Sumbu Roda 1.288 mm
Tinggi Tempat Duduk 777 mm
Jarak Terendah ke Tanah 131 mm
Kapasitas Tanki Bahan Bakar 4,4 liter
KAKI KAKI
Ukuran Ban Depan 80/90 – 14 M/C 40P
Ukuran Ban Belakang 90/90 – 14 M/C 46P
Suspensi Depan Peredam kejut hidrolik
Suspensi Belakang Peredam kejut hidrolik ganda
Bagikan artikel:
Avatar of Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

1 thought on “Honda Air Blade Terbaru Soal Desain Memang Keren…!!”

Leave a Comment