Dua Varian New Jupiter MX, Mana yang Lebih Worth to Buy…??

Jupiter MX 150

Yeah… Seperti yang sudah saya sampaikan kemarin kalau Yamaha Indonesia Motor Manufacturing melaunching New Jupiter MX dengan dua versi… Satunya Jupiter MX King 150 dan satunya lagi Jupiter MX 150 tanpa adanya nama “King”… Dari segi tampilan sendiri cukup banyak perbedaan, tercatat ada 12 perbedaan yang menjadi pembeda antara kedua versi tersebut… Sementara untuk harga, Jupiter MX 150 dibandrol lebih murah 500 ribu dibandingkan Jupiter MX King 150, yakni 18,45 juta…

Dengan harga yang mencapai 500 rebu tersebut manakah yang lebih worth to buy diantara kedua versi New Jupiter MX ini… Walaupun dari segi mesin dan performa motor tidak ada yang berbeda sedikitpun… Perbedaan terebut hanyalah pada sektor penampilan dan fitur fitur penunjang yang disematkan saja… Untuk melihat perbedaan tersebut, lihat tabel di bawah ini…

 Perbedaan Jupiter MX King 150 Jupiter MX 150
Lampu depan Halogen HS1 Bulp
Tuas rem dan kopling Warna hitam Warna silver
Lampu senja LED (pada sayap) Bulp (pada headlamp)
Lampu sein belakang Runcing Oval
Handle seat Silver (kecuali warna hitam) Hitam
Jok Kombinasi dan Jahitan Satu bahan
Warna LCD speedometer Putih Merah
MID MID Odometer digital
Suspensi belakang dan velg Warna Kuning Warna Hitam
Pinstripe footstep Pinstripe Tidak
Bentuk footstep Tilt able Paten
Kaliper rem Warna Emas Warna Hitam

Dari tabel di atas memang cukup banyak perbedaan yang terdapat pada kedua versi Jupiter MX ini… Tercatat ada 12 perbedaan dari segi fitur maupun penampilan… Dengan perbedaan harga yang hanya 500 rebu rupiah dan perbedaan yang cukup banyak tersebut sepertinya lebih worth to buy yang Jupiter MX King 150 yah… Asumsinya bila kita membeli Jupiter MX 150 lalu kepengen firu fitur yang ada pada Jupiter MX King, dan membeli pernak perniknya dijamin bakalan lebih dari 500 rebu… Tapi kembali lagi pada buyer sendiri, bila tidak terlalu memerlukan firu fitur tersebut ya Jupiter MX 150 its okey, 500 rebu lumayan tuh buat ditabung atau buat beli pertamax… Ciao…

Bagikan artikel:
Avatar of Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

10 thoughts on “Dua Varian New Jupiter MX, Mana yang Lebih Worth to Buy…??”

Leave a Comment