Yamaha MT15 Datang, Xabre Tetap Dijual: Pilih Mana…??

Daftar Isi:

ardiantoyugo.com – Pertengahan bulan Januari lalu Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) telah resmi merilis motor naked terbarunya yakni Yamaha MT15… Seara desain memang motor ini memiliki tampang streetfighter banget… Layaknya Yamaha MT10 yang memiliki aura sangat angker pada bagian headlamp… Banyak yang mengira jika kehadiran Yamaha MT15 di Indonesia adalah untuk menggantikan Yamaha Xabre yang sudah sejak lama tidak mendapatkan facelit… Namun ternyata Yamaha Indonesia memiliki strategi lain mas bro… Kehadiran Yamaha MT15 tidak lantas menggusur Yamaha Xabre… Yoi, kedua motor ini tetap dijual oleh Yamaha Indonesia… Lalu pilih mana antara Yamaha MT15 VS Xabre nih…??

Sebenarnya antara Yamaha MT15 dan juga Yamaha Xabre ini memiliki segmentasi yang cukup mirip… Posisi kedunya berada di atas Yamaha Vixion series namun tetap dibawah Yamaha R15… Dari segi fitur juga mirip banget mulai dari penggunaan suspensi depan USD hingga swingarms aluminium… Duet Yamaha MT15 dan Xabre ini bisa diibaratkan duet Yamaha Vixion 150 dan Vixion R namun dengan kasta lebih tinggi… Dari segi fitur sangat mirip namun jika melihat spesifikasi mesin berbeda jauh…

yamaha xabre

Yamaha MT15 VS Xabre: Pilih Mana…??

Meskipun memiliki basic yang sama, namun secara desain antara MT15 dan Xabre sangat berbeda mas bro… Desain MT15 lebih menganut ke MT10 dengan kesan yang angker dan aura streetfighter lebih terasa… MT15 juga sudah menggunakan headlamp projie serta jok tandem yang lebih nyaman buat berboncengan… Soal desain memang relati banget setiap orang bisa berbeda beda… Namun jika melihat desain Yamaha MT15 menurut saya lebih mantap dibanding Yamaha Xabre… Kesan streetfighter dan ciri dari MT series Yamaha lebih mantap abis… Baca juga: Pilihan Knalpot Racing Buat Yamaha MT15…

Selainjutnya dari segi fitur sebenarnya baik MT15 dan Xabre memiliki fitur yang 11 12… Namun MT15 diangka 12nya alias sedikit lebih unggul… Mulai dari penggunaan headlamp projie, speedometer full digital yang lebih luas, Assist & Slipper Clutch, hingga penggunaan mesin baru yakni 155cc VVA… Dari segi kapasitas tanki bahan bakar juga lebih banyak MT15, selisih 0,2 liter…

Spesifikasi Yamaha MT15 VS Xabre…

Mesin Yamaha MT15Yamaha Xabre
Tipe mesinLiquid cooled, SOHC, 4 Valves, VVALiquid cooled, SOHC, 4 Valves
Jumlah/posisi silinderSilinder tunggalSilinder Tunggal / Tegak
Diameter x Langkah58,0 x 58,7 mm57,0 X 58,7 mm
Perbandingan kompresi11,6 : 110,4 : 1
Daya maksimum14.2 kW/ 10000 rpm12.0 Kw/8500 Rpm
Torsi maksimum14.7 Nm/ 8500 rpm14.3 Nm/7500 Rpm
Sistem starterelektrik starterElektrik Starter
Sistem pelumasanbasahBasah
Kapasitas oli mesinTotal = 1,50 LTotal = 1,15 L
Sistem bahan bakarFuel InjectionFuel Injection
Volume Silinder155 cc150 cc
Dimensi
P x L x T1965 X 800 X 1065 mm1959mm X 795mm X 1065mm
Jarak sumbu roda1335 mm1350mm
Jarak terendah ke tanah155 mm164mm
Tinggi tempat duduk810 mm805mm
Berat Isi133 kg135 Kg
Kapasitas tangki besin10.4 Liter10.2 L
Rangka
Tipe rangkaDeltaboxDeltabox
Suspensi depanTelescopic Form ( Inverted )Telescopic Form ( Inverted )
Suspensi belakangLink MonoshockLink Monoshock
yamaha mt15 biru 1

Melihat spesiikasi kedua motor tersebut, Yamaha MT15 unggul telak dibanding Yamaha Xabre… Dengan mesin 155cc plus teknologi VVA memang power yang dihasilkan lebih besar mencapai 14,2 kW… Torsi pun juga sedikit lebih besar jika dibandingkan Yamaha Xabre… Menariknya bobot MT15 pun lebih ringan 2 kg… Dari segi power to weight ratio jelas semakin mantap nih MT15… Baca juga: Yamaha MT15 Full Aksesoris Keren Abis…!!

Harga Yamaha MT15 VS Xabre…

Untuk harganya sendiri keduanya sama sama di atas Yamaha Vixion R namun di bawah Yamaha R15… Untuk Yamaha MT15 dibandrol Rp. 34.950.000 OTR Jakarta… Sedangkan Yamaha Xabre dibandrol Rp. 30.700.000 OTR Jakarta… Selisih hargnya lumayan juga mas bro yakni mencapai Rp. 4.250.000… Tapi jika melihat spesifikasi, fitur, dan juga penampilan juga terasa beda jauh…

yamaha mt15 army

Last, sepertinya Yamaha memang menggunakan strategi memperkaya produknya dengan hadirnya dua motor di segmen yang mirip… Bagi yang memiliki budget tidak terlalu banyak bisa pilih Yamaha Xabre… Namun bagi yang menginginkan motor dengan fitur, desain, serta performa all out tentu Yamaha MT15 adalah pilihan mantap… Hasta mañana…

Bagikan artikel:
Avatar of Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Leave a Comment