3 Warna Yamaha Exciter 155 VVA dengan Keyless…

Daftar Isi:

ardiantoyugo.com – Pada akhir Mei lalu, Yamaha Exciter 155 VVA dengan mesin baru kedapatan sudah siap rilis… Motor bebek sport andalan Yamaha ini terjepret sudah berwujud siap rilis… Dilihat dari fotonya bahkan mungkin sudah mulai didistribusikan… Namun selang 4 bulan ini memang belum ada tanda tanda dirilis ke publik… Nah, sekarang muncul lagi beberapa jepretan pilihan warnanya…

Untuk jepretan kedua Yamaha Exciter 155 ini lebih komplit lagi… Jika spyshot Exciter 155 pertama hanya nampak satu warna saja, kini terdapat dua tambahan warna… Melihat kombinasi warnanya pun masih terlihat Yamaha Exciter banget… Warna biru khas Yamaha dan satu lagi adalah warna putih kombinasi merah… Kedua jepretan foto ini sudah beredar di dunia maya sejak kemarin…

Yamaha Exciter 155 VVA

yamaha exciter 155 rc
Yamaha Exciter 155 RC aka MX King 2021…
yamaha exciter 155
Yamaha Exciter 155 VVA…

Untuk warna biru sendiri berlabel Exciter GP pada bagian body belakang… Hal ini seperti kebiasaan Yamaha yang selalu menghadirkan varian MotoGP-nya pada Yamaha Exciter… Dan untuk varian ini juga sudah menggunakan smart key system alias keyless… Sebuah fitur yang sepertinya menjadi fitur wajib untuk motor kelas 150 cc…

Yang cukup menarik perhatian adalah desain headlamp Yamaha Exciter 155 VVA yang kini sudah menggunakan lampu LED… Namun kok desainnya terlihat seperti penyet alias gepeng begitu ya… Body bagian tengah hingga belakang pun berubah… Lampu belakang terlihat sangat minimalis ala Yamaha R15… Sedangkan lampu sein masih menggunakan bohlam konvensional…

Fitur Makin Lengkap

yamaha exciter 155 vva
Yamaha Exciter 155 VVA…
exciter 155 rc speedometer
Speedomeyer Yamaha Exciter 155 RC…

Selain headlamp yang kini sudah LED dan semakin sipit, ada banyak fitur lain yang dibenamkan… Salah satu yang menarik adalah bagian speedometer yang kini sudah full digital… Berikut beberapa fiturnya:

  • Mesin baru 155cc VVA
  • Speedometer full digital
  • Lampu depan LED
  • Penggunaan Smart Key (Keyless)
  • Port charger
  • Engin cut of, hazard, & pass beam
  • Lampu belakang LED

Di Vietnam sendiri motor ini memang diberinama dengan Yamaha Exciter 155 VVA… Sedangkan untuk pasar Indonesia kemungkinan besar masih akan tetap menggunakan nama besar Yamaha MX King 155… Perihal waktu launchingnya sendiri masih belum ada kabar…

Bagikan artikel:
Avatar of Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Leave a Comment