Teaser Honda ADV 160 Terbaru, Lebih Sangar…!!

Daftar Isi:

ardiantoyugo.com – Akhirnya Honda resmi memperkenalkan teaser mengenai Honda ADV 160 2022 terbaru pada Senin, 20 Juni 2022 kemarin… Dari segi penampilannya tentu memiliki desain yang terlihat lebih gahar, terutama pada bagian headlamp alias lampu utama sang motor… Selain itu dari segi konsep desain yang dihadirkan masih sama seperti model Honda ADV 150 saat ini…

Dilihat dari segi penampilannya sendiri memang konsep yang dihadirkan masih sangat sama… Motor ini memiliki headlamp berbentuk kotak, dan juga tentunya tidak ketinggalan LED DRL pada bagian atasnya… Berbeda dengan LED DRL Honda Vario 160 2022 yang memiliki LED DRL terputus, DRL ADV 160 ini terlihat masih sama yakni menyambung dengan lampu utama… Hanya saja untuk bagian atasnya terlihat lebih meruncing…

Honda ADV 160 Terbaru

Gambar Honda ADV 160
Gambar Honda ADV 160…

Sedangkan untuk bagian belakangnya terlihat masih sama, desain body yang dihadirkan memang masih terlihat kotak-kotak… Bagian body tengah juga terlihat menggunakan jok model tandem… Hanya saja bagian jok Honda ADV 160 terbaru ini masih tetap menggunakan busa yang terlihat tipis… Cukup disayangkan karena jok Honda ADV 150 yang saat ini masih terasa kurang tebal… Konsep desain Honda ADV 160 memang masih sama…

Di bagian belakang juga terlihat masih menggunakan pegangan penumpang model tanduk… Terlihat juga bagian knalpot juga masih menggunakan desain muffler knalpot yang meninggi pada bagian belakang… Layaknya sebuah motor adventure alias petualang, meskipun maksud Honda ADV 150 sendiri merupakan kepanjangan dari ADVance…

Perubahan lain yang nampak pada gambar Honda ADV 160 di atas hadir pada bagian windscreen alias visor depan… Terlihat windscreen memiliki dimensi yang sedikit lebih tinggi dibandingkan dengan Honda ADV 150… Pada bagian atas juga nampak sedikit melengkung, sangat berbeda dengan Honda ADV 150 yang memiliki visor lebih datar…

Mesin Baru 156,9 cc

Tentunya dari segi mesin juga mengusung hal baru dengan mesin berkapasitas 156,9 cc… Basis mesin yang digunakan tentu sama dengan Honda PCX 160 maupun Honda Vario 160… Sangat berbeda dengan mesin Honda ADV 150 yang menggunakan mesin 2 katup, ADV 160 tentunya juga menggunakan konfigurasi mesin 4 katup…

Untuk generasi mesin 156,9 cc matic Honda terbaru sendiri memang memiliki performa motor yang lebih mumpuni… Dari segi akselerasi memag sangat terasa perbedaannya jika dibandingkan dengan mesin generasi lawasnya… Last, kita nantikan saja Astra Honda Motor (AHM) launching Honda ADV 160 di Indonesia… Kemungkinan akan dilakukan pada akhir bulan ini atau paling tidak bulan Juli mendatang…

Bagikan artikel:
Avatar of Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Leave a Comment