Review dan Daftar Harga Asus Vivobook S430UN

ardiantoyugo.com – Jaman sekarang laptop merupakan salah satu perangkat pendukung tersendiri yang dibutuhkan oleh anak muda. Berbagai kegunaan dapat diperoleh melalalui laptop seperti menonton film, mengerjakan tugas kuliah, bekerja, maupun browsing di dunia maya. Ada beragam jenis laptop yang kini diproduksi oleh vendor ternama di dunia, salah satunya adalah laptop Asus Vivobook S430UN. Tahukah Anda, laptop ini memberikan aksen warna yang anti mainstream pada bagian body sehingga menjadi salah satu incaran favorit anak muda. Penasaran? Yuk simak lebih lanjut mengenai spesifikasi dan daftar harga Asus Vivobook S430UN berikut ini!

Spesifikasi Laptop Asus Vivobook S430UN

Laptop Asus Vivobook S430UN ini termasuk salah satu daftar harga Asus Vivobook terjangkau dengan bobot ringan dan kualitas body yang solid. Meskipun demikian, laptop ini tidak terkesan ringkih. Penempatan tiap port di bodi bagian samping juga terlihat ideal. Tersedia dua port USB tipe A dan slot microSD di sebelah kiri. Sedangkan untuk sebelah kanan terdapat satu port USB tipe A, satu port USB tipe C, satu port HDMI, dan jack headphone. Di bagian bawah bodi dekat engsel layar juga terdapat lubang ventilasi sehingga tidak ada udara panas di sekitar kiri maupun kanan laptop.

harga asus vivobook

Aksen Warna Berbeda dengan Desain Body Solid

Salah satu daya tarik dari laptop Asus Vivobook S430UN ini adalah aksen warna kuning yang mengelilingi bagian samping body laptop yang berwarna perak. Tak hanya berani tampil beda, aksen warna kuning ini juga memberikan nuansa lebih segar bagi para pengguna maupun yang memandanginya. Apalagi tidak biasanya ada produk laptop yang berani melakukan eksperimen dengan warna non primer seperti kuning ini.

Pada ujung ujung bodi laptop juga terdapat garis-garis minimalis nan membulat. Selaras dengan desain pada tombol keyboard yang kotak dan membulat pula di ujung. Desain ini selain enak dilihat juga sangat halus ketika disentuh. Desain “beda” lain yang dimiliki oleh seri ini yakni engselnya yang disebut Ergolift sehingga mampu menaikkan keyboard ketika layar sedang dibuka.

Performa yang Canggih untuk Berbagai Keperluan

Tidak hanya memiliki penampilan yang mengagumkan, seri laptop Asus Vivobook S430UN ini juga dilengkapi dengan spesifikasi yang tergolong canggih. Mulai dari penggunaan prosesor Intel Core i7-8550U yang mampu memberikan kenyamanan saat menjalankan aplikasi berat, sampai kapasitas penyimpanan yang tergolong besar. RAM laptop ini terbilang besar yakni sebesar 8 GB dan GPU tipe NVIDIA GeForce MX150 sehingga untuk keperluan multitasking laptop ini tidak akan bermasalah dan dapat bekerja dengan baik.

harga laptop asus vivobook

Lalu bagaimana jika digunakan untuk gaming? Ketahuilah, untuk jenis game kasual misalnya Star Control Origins, laptop ini masih bisa dijalankan dengan lancar. Bahkan untuk game tingkat berat seperti Hitman 2 maupun Assassin’s Creed Oddysey, laptop Asus Vivobook S430UN juga mampu menjalankannya dengan lancar. Baca juga: Asus ZenBook UX410UQ, Laptop untuk Para Content Creator

Bagi Anda yang ingin menonton film melalui laptop, seri ini menawarkan tampilan berupa finishing matte. Tipe layar ini tidak terpengaruh oleh lampu, artinya objek lain tidak akan terpantul di bagian serinya. Suaranya juga jelas dengan speaker yang terletak di bagian bawah body. Masalah baterai, laptop ini mampu bertahan selama 10 jam untuk penggunaan ringan. Dan 8 jam untuk penggunaan lebih berat seperti menonton video.

Spesifikasi laptop yang canggih ini tentunya memiliki daftar harga Asus Vivobook yang sesuai. Anda dapat mengunjungi situs penjualan online Bukalapak untuk membelinya. Ingat, pastikan laptop yang Anda beli memiliki daftar harga Asus Vivobook yang terjangkau dan kualitas terbaik ya!

Bagikan artikel:
Avatar of Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Leave a Comment