Ducati Dibayangi Yamaha, Repsol Honda Juru Kunci di Kualifikasi MotoGP Ceko…

Daftar Isi:

ardiantoyugo.com – MotoGP Ceko menjadi seri ke tiga MotoGP musim 2020 kali ini… Para pembalap sudah menyelesaikan sesi latigan bebas hingga kualifikasi MotoGP Ceko 2020… Dari hasil akumulasi FP1 hingga FP3 ada 10 pembalap tercepat yang langsung melesat ke Kualifikasi 2… Yang menarik adalah para pembalap ini kebanyakan hadir dari tim satelit… Pembalap pabrikan justru mlempem di MotoGP Ceko…

Kesepuluh pembalap yang langsung melaju ke Kualifikasi 2 adalah Fabio Quartararo, Franco Morbidelli, Johann Zarco, Pole Espargaro, Valentino Rossi, Aleix Espargaro, Joan Mir, Cal Crutchlow, Maverick Vinales, dan Danilo Petrucci… Yap, tidak ada kubu Repsol Honda yang masuk ke Kualifikasi 2…

Ducati Dibayangi Yamaha

maverick vinales 2019
Maverick Vinales…

Johann Zarco dari Tim Esponsorama Racing yang mengendari Ducati Desmosedici berhasil meraih pole position… Sedangkan posisi kedua dan tiga disabet kubu Petronas Yamaha SRT… Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli akan hadir memenuhi row terdepan…

Posisi keempat lagi lagi ada Aleix Espargaro dari Aprilia Racing Team Gresini… Baru diposisi 5 ada Maverick Vinales yang saat ini menempati klasemen kedua… KTM juga cukup bagus merebut posisi 6 dan 7 Kualifikasi MotoGP Ceko 2020…

marquez cidera
Marquez crash di Jerez 2020…

Honda Terpuruk, Repsol Honda Juru Kunci

Tidak ada Marc Marquez, Honda benar benar terpuruk di MotoGP Ceko 2020 kali ini… Pembalap Honda paling baik adalah Cal Crutchlow yang akan memulai balap pada posisi ke 12… Tentunya hasil yang tidak bagus bagi sekelas pabrikan besar seperti Honda di ajang MotoGP…

Sedangkan Tim Repsol Honda benar benar terpuruk dengan meraih juru kunci alias start paling belakang… Alex Marquez start dari grid paling belakang… Sedangkan Stefan Bradl yang merupakan pengganti Marquez untuk sementara akan start nomor dua dari belakang… Tidak ada seorang Marc Marquez benar benar melempem, setidaknya untuk kualifikasi MotoGP Ceko 2020 ini…

Pos. Rider Team Bike Time
1 Johann ZARCO Esponsorama Racing Ducati 1’55.687
2 Fabio QUARTARARO Petronas Yamaha SRT Yamaha 1’55.990
3 Franco MORBIDELLI Petronas Yamaha SRT Yamaha 1’55.998
4 Aleix ESPARGARO Aprilia Racing Team Gresini Aprilia 1’56.074
5 Maverick VIÑALES Monster Energy Yamaha MotoGP Yamaha 1’56.131
6 Pol ESPARGARO Red Bull KTM Factory Racing KTM 1’56.142
7 Brad BINDER Red Bull KTM Factory Racing KTM 1’56.299
8 Danilo PETRUCCI Ducati Team Ducati 1’56.454
9 Joan MIR Team SUZUKI ECSTAR Suzuki 1’56.512
10 Valentino ROSSI Monster Energy Yamaha MotoGP Yamaha 1’56.515
11 Alex RINS Team SUZUKI ECSTAR Suzuki 1’56.571
12 Cal CRUTCHLOW LCR Honda CASTROL Honda 1’56.797
Bagikan artikel:
Avatar of LajuMotor.com

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Leave a Comment