Ulang Tahun ke 62, Yamaha Hadirkan Motor Spesial…??

modifikasi yamaha aerox 155

Yeah… Pada tanggal 1 Juli 2017 lalu Yamaha Motor Company Ltf (YMC) genap berusia yang ke 62 tahun… Yoi, brand Yamaha secara umum tersebut ternyata sudah cukup lama menghadirkan produk produk untuk konsumen setianya… Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) pun ikut memperingati hari ulang tahun Yamaha Motor Company (YMC)… Dan lebih menarik lagi adalah munculnya kemungkinan dari YIMM untuk merilis produk spesialnya dalam rangka memperingati hari jadi YMC yang ke 62 tahun tersebut…

Mengenai produk spesial dari Yamaha Indonesia Motor Manufacturing tersebut memang masih belum terbukti kebenarannya… Tapi bila disimak lebih jauh lagi maka cukup masuk juga bila YIMM menghadirkan produk spesial sekaligus untuk memperingati hari jadi YMC yang ke 62… Baca juga: Striping Elegan Yamaha NMax 155…

Produk spesial sendiri merupakan hal yang cukup lumrah seperti kebiasaan kebiasaan Yamaha sebelumnya… begitu juga untuk pabrikan lain pun mengeluarkan edisi spesial merupakan hal yang bisa dibilang strategi yang sudah cukup lama…

Dan kebiasaan dari Yamaha sejak dulu adalah mengeluarkan edisi spesial dengan livery ala MotoGP… Seperti yang sudah sudah, dulu ada Yamaha R25, Vixion, sampai MX King pun hadir dengan edisi spesial berlivery MotoGP… Namun sekarang tentunya sedikit berbeda dari segi produknya… Baca juga: Yang Menarik dari Yamaha Vixion R 155…

vixion 155
Yamaha Vixion R 155…

Yamaha Indonesia Motor Manufacturing sendiri saat ini sudah menghadirkan Yamaha Aerox 155, Yamaha Vixion 2017, dan Vixion R 155 begitu pula dengan Yamaha R15 V.3… Kemungkinan besar memang ketiga motor tersebut akan terlihat lebih cocok dengan livery MotoGP… Yamaha Aerox 155 yang merupakan sport matic tentu semakin terlihat sporty dengan balutan livery Yamaha Movistar MotoGP… Begitu juga dengan sport kelas 150 cc mereka baik naked maupun full fairingnya…

Bagaimana dengan Nmax 155…?? Apakah juga akan mendapatkan livery Yamaha Movistar MotoGP…?? Untuk Yamaha NMax 155 sendiri sepertinya tidak mendapatkan edisi spesial livery MotoGP… Yamaha Nmax 155 merupakan skutik yang memiliki karakter elegan dari pada sporty… Namun bisa jadi juga kalau YIMM menghadirkan livery yang lebih elegan untuk Yamaha NMax 155… Baca juga: Yamaha Vixion R 155 VS Suzuki GSX R150…

Ulang Tahun ke 62, Yamaha Hadirkan Motor Spesial…??

Namun kita tunggu saja apakah Yamaha Indonesia Motor Manufaturing (YIMM) akan benar benar menghadirkan produk spesialnya tersebut… Untuk Yamaha Aerox 155, Vixion 2017, Vixion R 155, dan juga Yamaha R15 memang masih belum ada livery spesial sih… Bisa livery ala MotoGP yang terlihat lebih sporty atau bisa juga livery yang lebih ke arah elegan… Hasta mañana…

Bagikan artikel:
Avatar of Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Leave a Comment