MotoGP Catalunya 2017: DesmoDovi Kembali Juara…!!

dovizioso atar 2017

Yeah… MotoGP seri ke tujuh musim 2017 sudah berlangsung dengan cukup seru… Sebelumnya seri ke tujuh ini diselanggarakan di Catalunya, Spanyol… Dan ada beberapa hal menarik tentang seri ke tujuh ini seperti perubahan chicane pada akhir track yang akhirnya kembali ke chicane yang serupa dengan F1… Hal yang kedua adalah permukaan lintasan yang kurang ngegrip dimana para pembalap terlihat sangat kesulitan akan hal ini… Terbukti para rider Yamaha yang kualahan dan tercecer di posisi start belakang… Belum lagi Marc Marquez yang berkali kali terjatuh saat sesi Free Practice hingga Warm Up Race…

Dani Pedrosa sendiri start dari posisi terdepan diikuti oleh Lorenzo dan Petrucci… Bendera start dikibarkan dan Pedrosa langsung memimpin diikut oleh Lorenzo dan Marc… Lorenzo berhasil menyalip Dani pada awal lap pertama, posisi kedua Marc, dan ketiga Dani… Balapan terlihat masih sangat rapat antar pembalap di awal perlombaan…

Lorenzo terlihat mulai membuat gap dengan Marc Marquez dan Dani Pedrosa yang ada di posisi kedua dan tiga… Namun berhasuk didekati kembali oleh Marc dan Dani Pedrosa… Dan Marc Marquez pun berhasil megovertake Lorenzo… Diikuti oleh Dani Pedrosa yang juga overtake Lorenzo… Andrea Dovizioso merangsek ke depan, Lorenzo justru melorot ke posisi kelima… Posisi sementara Dani Pedrosa – Dovizioso – Marc – Folger…

Marc Marquez 2017

Posisi masih tidak berubah untuk grup terdepan dimana Dani Pedrosa masih memimpin jalannya perlombaan… Andrea Doizioso akhirnya berhasil menyalip Dani Pedrosa memanfaatkan track lurus yang cukup panjang di Catalunya… Marc berhasil overtake Pedrosa dan menempati urutan ke dua dibelakang Dovizioso…

MotoGP Catalunya 2017: DesmoDovi Kembali Juara…!!

Terlihat gap Dovizioso dengan Marc Marquez semakin panjang di akhir akhir perlombaan… Sampai akhir perlombaan pun tidak berubah… Andrea Dovizioso kembali juara diikuti oleh Marc Marquez dan Dani Pedrosa di posisi kedua dan tiga… Kemenangan Dovizioso mengulang kemenangannya di seri Mugello lalu… Hasta mañana…

Pos. Rider Team Km/h Time/Gap
1 Andrea DOVIZIOSO Ducati Team 156.2 44’41.518
2 Marc MARQUEZ Repsol Honda Team 156.0 3.544
3 Dani PEDROSA Repsol Honda Team 155.8 6.774
4 Jorge LORENZO Ducati Team 155.6 9.608
5 Johann ZARCO Monster Yamaha Tech 3 155.4 13.838
6 Jonas FOLGER Monster Yamaha Tech 3 155.4 13.921
7 Alvaro BAUTISTA Pull&Bear Aspar Team 155.2 16.763
8 Valentino ROSSI Movistar Yamaha MotoGP 155.0 20.821
9 Hector BARBERA Reale Avintia Racing 154.8 23.952
10 Maverick VIÑALES Movistar Yamaha MotoGP 154.8 24.189
11 Cal CRUTCHLOW LCR Honda 154.6 28.329
12 Loris BAZ Reale Avintia Racing 154.3 33.281
13 Scott REDDING OCTO Pramac Racing 154.2 35.200
14 Karel ABRAHAM Pull&Bear Aspar Team 153.9 39.436
15 Tito RABAT EG 0,0 Marc VDS 153.8 40.872
16 Andrea IANNONE Team SUZUKI ECSTAR 153.7 43.221
17 Sylvain GUINTOLI Team SUZUKI ECSTAR 153.6 44.655
18 Pol ESPARGARO Red Bull KTM Factory Racing 153.4 48.993
19 Sam LOWES Aprilia Racing Team Gresini 153.0 55.492
Not Classified
Danilo PETRUCCI OCTO Pramac Racing 155.6 2 Laps
Jack MILLER EG 0,0 Marc VDS 155.7 12 Laps
Aleix ESPARGARO Aprilia Racing Team Gresini 155.5 18 Laps
Bagikan artikel:
Avatar of Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

1 thought on “MotoGP Catalunya 2017: DesmoDovi Kembali Juara…!!”

Leave a Comment