Jadwal MotoGP Jerez 2019: Akhirnya Ga Begadang Lagi…

Daftar Isi:

ardiantoyugo.comJadwal MotoGP Jerez 2019: Akhirnya Ga Begadang Lagi… Tidak terasa MotoGP musim 2019 kali ini sudah memasuki seri ke 4… Untuk seri ke 4 yang juga sudah memasuki awal bulan Ramadhan ini akan diselenggarakan di Jerez, Spanyol mas bro… Sebuah seri yang penuh warna dan menarik banyak penggemar balap dari seluruh penjuru Andalusia… Sirkuit Jerez sendiri awalnya dibangun pada tahun 1986 dan menggelar Grand Prix satu tahun setelahnya… Sejak saat itu Sirkuit Jerez mengisi jajaran seri tetap kalender MotoGP… Yang menarik dari MotoGP Jerez ini adalah The Doctor menjadi pembalap yang paling sukses… Bagaimana mengenai jadwal MotoGP Jerez…??

Sebelumnya, Spanyol sendiri saat ini telah mencetak pembalap pembalap hebat kelas dunia selama bertahun tahun… Mulai dari Angel Nieto, Ricardo Tormo, Sito Pons, Alex Criville, dan Jorge Martinez “Aspar”… Belum lagi sosok seperti Jorge Lornezo, Marc Marquez, Dani Pedrosa, hingga Maverick Vinales yang menjadi penerus pembalap Spanyol… Tentunya para penggemar balap di sekitaran Spanyol pun tidak kalah banyak dibandingkan seri seri lainnya… Sirkuit pun memiliki fasitilas serta kemegahan dan dapat menampung hingga 250 ribu penonton…

jadwal motogp jerez

Fakta dan Jadwal MotoGP Jerez 2019…

Dengan tajuk Gran Premio Red Bull de Espana dan akan diselenggarakan di Circuito de Jerez – Angel Nieto Spain… Sikuit ini memiliki panjang sekitar 4,4 km dan lebar 11 meter… Memiliki 13 tikungan dengan 5 tikungan kekiri dan 8 tikungan ke kanan… Sedangkan untuk panjang track lurusnya sendiri hanya 607 meter saja… Layout sirkuitnya memang penuh tikungan mas bro… Dimana motor dan pembalap harus memaksimalkan kelincahan serta akselerasi ketika keluar dari tikungan…

Sirkuit Jerez ini memang memiliki karakter tidak terlalu cepat mas bro… Rata rata kecepatannya 159,2 km per jam… Namun untuk top speed yang bisa diraih hanya 295,9 km per jam saja… Jalannya balapan sendiri akan berlangsung 25 laps… Dengan total jarak tempuh mencapai 110,6 km…

Tahun lalu Marc Marquez berhasil meraih podium tertinggi di Jerez… Diikuti oleh Johann Zarco dan Andrea Iannone di podium 2 dan 3… Namun untuk pembalap paling sukses sendiri adalah The Doctor Valentino Rossi mas bro… Selama ini Rossi telah mengoleksi sebanyak 7 kali kemenangan di Jerez… Dia juga berhasil mengoleksi 5 kali pole position, begitu juga dengan Lorenzo…

valentino rossi 2015

Jadwal MotoGP Jerez 2019…

Untuk jadwal MotoGP Jerez 2019 sendiri akhirnya kita tidak perlu bergadang lagi mas bro… Jika 3 seri sebelumnya selalu begadang bahkan sampai pagi hari, kini kembali ke sore hari waktu Indonesia… Untuk race MotoGP sendiri akan berlangsung pada jam 19.00 WIB pada tanggal 5 Mei… Wah, pas waktu sholat tarawih pertama nih… Bisa memilih jamaah tarawih malam hari jika sorenya mau nonton race MotoGP… Untuk jadwal selengkapnya bisa dilihat pada tabel di bawah… Hasta mañana…

3 Mei
Moto3 FP1 14:00-14:40
MotoGP FP1 14:55-15:40
Moto2 FP1 15:55-16:35
Moto3 FP2 18:15-18:55
MotoGP FP2 19:10-19:55
Moto2 FP2 20:10-20:50
4 Mei
Moto3 FP3 14:00-14:40
MotoGP FP3 14:55-15:40
Moto2 FP3 15:55-16:35
Moto3 Q1 17:35-17:50
Moto3 Q2 18:00-18:15
MotoGP FP4 18:30-19:00
MotoGP Q1 19:10-19:25
MotoGP Q2 19:35-19:50
Moto2 Q1 20:05-20:20
Moto2 Q2 20:30-20:45
5 Mei
Moto3 WUP 13:40-14:00
Moto2 WUP 14:10-14:30
MotoGP WUP 14:40-15:00
Moto3 RACE 16:00
Moto2 RACE 17:20
MotoGP RACE 19:00
Bagikan artikel:
Avatar of Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Leave a Comment