Hasil MotoGP Doha 2021: Fabio Quartararo Juara…!!

Daftar Isi:

ardiantoyugo.com – MotoGP Doha 2021 menjadi seri kedua dalam musim balap 2021 kali ini… Masih diselenggarakan di Sirkuit Internasional Losail, Qatar seperti pada seri pertama minggu lalu… Seri kedua ini untuk starting grid juga masih dikuasai oleh pembalap Ducati… Duo pembalap Pramac Racing Ducati yakni Jorge Martin dan Johann Zarco menempati posisi start 1 dan 2… Disusul oleh Maverick Vinales yang start dari posisi ketiga… Jack Miller, Quartararo, Bagnaia, masing masing berada di posisi start 4, 5, dan 6…

Balapan dimulai, Jorge Martin langsung melesat terdepan diikuti oleh Johann Zarco dan Aleis Espargaro… Alex Rins dan Joan Mir langsung merangsek ke posisi 5 dan 6… Alex Rins naik ke posisi 4 setelah menyalip Miguel Oliveira… Lap ke 2 Joan Mir duel dengan Oliveira, posisi sementara Jorge Martin – Zarco – Aleix Espargaro – Rins – Oliveira – Joan Mir… Alex Rins mencatatkan fastest lap dengan catatan waktu 1 menit 55,189 detik…

Hasil MotoGP Doha 2021

jorge martin motogp 2021
Jorge Martin finish ke 3 di MotoGP Doha 2021…

Lap ke 4 Joan Mir salip Oliveira dan menempati posisi 5 sementara… Alex Rins salip Johann Zarco dan menempati posisi 2, kembali direbut Johann Zarco di track lurus Qatar… Terjadi duel antara Alex Rins dengan Zarco, Rins menempati posisi 2 sementara… Lap 7 posisi sementara Jorge Martin – Zarco – Rins – Aleix Espargaro – Mir – Bagnaia… Terlihat power Ducati benar benar menguasai di lintasan lurus Sirkuit Internasional Losail… Vinales salip Oliveira dan menempati posisi 9 sementara…

Lap 8 posisi sementara Jorge Martin – Rins – Zarco – Aleix Espargaro – Bagnaia – Mir… Alex Rins mulai mengincar posisi pertama, lagi lagi Zarco salip Rins di track lurus MotoGP Doha 2021… Terlihat top speed Ducati benar benar menyeramkan, lap 11 posisi sementara Jorge Martin – Zarco – Rins – Bagnaia – Miller – Mir… Lap 12 Bagnaia salip Rins, tiga pembalap Ducati berada paling depan…!! Terjadi kontak antara Mir dan Miller yang membuat keduanya tercecer ke belakang, Alex Marquez crash… Lap 15 posisi masih Martin – Zarco – Bagnaia – Rins – Quartararo – Aleix Espargaro…

Fabio Quartararo Juara

Lap 16, Fabio Quartararo salip Alex Rins dan menempati posisi 4 sementara… Quartararo salip Bagnaia dan menempati posisi 3 sementara, Bagnaia melebar dan turun ke posisi 7… Lap 18 posisi masih Jorge Martin – Zarco – Quartararo – Miller – Rins – Vinales… Vinales naik ke posisi 5 setelah salip Rins, Quartararo salip Zarco dan menempati posisi 3… Vinales kembali salip Miller dan menempati posisi 4… Fabio Quartararo berhasil salip Jorge Martin, kembali direbut di track lurus Qatar… Quartararo kembali memimpin, Vinales di posisi 4 sementara, duel duo Yamaha VS duo Ducati…!!

Lap 19 Quartararo memimpin diikuti Jorge Martin – Zarco – Vinales – Rins – Miller… Quartararo sudah melesat dengan gap lebih dari 0,7 detik di lap terakhir… Posisi kedua ada Jorge Martin dan ketiga Zarco… Alex Rins masih di posisi ke empat dan Vinales ke lima… Quartararo berhasil juara diikuti oleh Zarco dan Jorge Martin…!!

Hasil MotoGP Doha 2021:

POS # RIDER GAP
1 20 F. QUARTARARO 42:24.0
2 5 J. ZARCO 1.457
3 89 J. MARTIN 1.500
4 42 A. RINS 2.088
5 12 M. VIÑALES 2.110
6 63 F. BAGNAIA 2.642
7 36 J. MIR 4.868
8 33 B. BINDER 4.979
9 43 J. MILLER 5.365
10 41 A. ESPARGARO 5.382
Bagikan artikel:
Avatar of Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Leave a Comment