Hasil Moto2 Belanda 2022: Augusto Fernandez Juara…!!

Daftar Isi:

ardiantoyugo.com – Grand Prix 2022 sudah memasuki seri yang ke 11 dan dilangsungkan di Sirkuit Assen, Belanda… Untuk Moto3 Belanda 2022 sendiri, Jake Dixon berhasil meraih pole position dan akan memulai balap dari posisi pertama… Sedangkan posisi start ke dua dan tiga dihuni oleh Albert Arenas serta Sam Lowes… Sementara itu starting grid baris ke dua terdapat Ai Ogura, Alonso Lopez, dan Jorge Navaro… Cuaca di Sirkuit Assen, Belanda sendiri sudah mulai mendung dengan suhu lintasan 31 derajat Celcius…

Start, Dixon langsung melesat terdepan diikuti Lopez dan Arenas… Lopez berhasil menyalip Dixon dan menempati posisi pertama… Ogura – Schrotter – Navaro masing-masing menempati posisi empat, lima, dan enam… Fernandez menyalip Navaro dan menempati posisi enam sementara… Putaran 2, Ogura hampir saja mengalami high side di tikungan 11, Ogura langsung terlempar ke posisi 17…

Duel Schottter VS Lopez

Memasuki putaran 4, posisi terdepan Lopez – Dixon – Arenas – Schrotter – Fernandez – Navaro… Sam Lowes terjatuh di sektor 3 dan harus DNF… Schrotter berhasil menyalip Arenas dan menempati posisi 3 sementara Moto2 Belanda 2022… Putaran 6, Schrotter menyalip Dixon dan menempati posisi 2 sementara… Posisi terdepan untuk sementara ini masih Lopez – Schrotter – Dixon – Arenas – Fernandez – Bendsneyder…

Putaran 8, Arenas berhasil menyalip Dixon dan menempati posisi tiga sementara… Schrotter mulai menempel ketat Lopez, terjadi duel antara Lopez dan Schrotter… Untuk sementara Schrotter memimpin jalannya balapan Moto2 Assen 2022… Fernandez naik ke posisi 4 setelah menyalip Dixon… Putaran 10, Arenas naik ke posisi 2, posisi terdepan sementara Schrotter – Arenas – Fernandez – Lopez – Dixon – Bendsneyder…

Schrotter Crash dan DNF

Hasil Moto2 Belanda 2022
Hasil Moto2 Belanda 2022…

Putaran 12, Schrotter masih memimpin jalannya balap Moto2 Belanda 2022 diikuti Arenas – Fernandez – Lopez – Dixon – Bendsneyder… Sayang sekali Schrotter justru terjatuh di tikungan 5, padahal sedang memimpin balapan… Putaran 13, Lopez menyalip Fernandez dan menempati posisi 2 sementara… Posisi terdepan sementara Arenas – Lopez – Fernandez – Dixon – Bendsneyder – Arbolino…

Memasuki putaran 16, Arenas masih memimpin diikuti oleh Fernandez – Dixon – Bendsneyder – Beaubier – Lopez… Terjadi senggolan antara Dixon dengan Bendsneyder… Bendsneyder menempati posisi tiga sementara, Dixon di posisi ke empat…

Hasil Moto2 Belanda 2022

Putaran 18, Beaubier naik ke posisi tiga disusul Dixon dan Bendsneyder… Fernandez masih memimpin jalannya balapan diikuti Arenas di posisi dua, Dixon naik ke posisi tiga sementara… Putaran 21, Dixon naik ke posisi dua sementara… Beaubier justru terjatuh di tikungan pertama dan DNF…

Memasuki 3 putaran terakhir Ogura naik ke posisi dua, posisi terdepan masih Fernandez – Ogura – Dixon – Arenas – Vietti – Bendsneyder… 2 putaran terakhir terjadi duel antara Dixon dan Arenas memperebutkan posisi tiga… Arenas justru terjatuh di tikungan 9 dan DNF… Putaran terakhir posisi sementara Fernandez – Ogura – Dixon – Vietti – Bendsneyder – Lopez… Dan akhirnya Fernandez berhasil juara Moto2 Assen 2022… Berikut hasil Moto2 Belanda 2022:

POS # RIDER GAP
1
37
A. FERNANDEZ
39:07.133
2
79
A. OGURA
+0.660
3
96
J. DIXON
+0.725
4
13
C. VIETTI
+0.758
5
64
B. BENDSNEYDER
+1.485
6
21
A. LOPEZ
+5.387
7
14
T. ARBOLINO
+5.674
8
16
J. ROBERTS
+7.348
9
18
M. GONZALEZ
+7.641
10
12
F. SALAC
+7.730
Bagikan artikel:
Avatar of Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

Leave a Comment