Harga Yamaha NMax 155 ABS 2020 Tembus 36 Juta…

Daftar Isi:

ardiantoyugo.com – Yamaha NMax 155 model 2020 memang sangat menarik perhatian… Hadir dengan desain yang cukup fresh dan yang paling utama adalah fitur barunya yang jempolan punya… Terutama untuk tipe tertinggi yakni Yamaha NMax 155 ABS (Connected)… Setidaknya ada 4 fitur baru mulai dari Traction Control System (TCS), Dual Channel ABS, Communication Control Unit (CCU), dan juga Smart Key System (Keyless)… Keempat fitur tersebut tidak ada di varian Standard (non ABS)… Yang cukup membuat penasaran adalah dari segi harganya… Karena memiliki sejumlah fitur ala moge dan bahkan menjadi trendsetter dikelas motor matic 150cc… Berapa harga Yamaha NMax 155 ABS 2020…?? Ada sedikit bocoran nih…

Dengan perbedaan fitur yang sangat mencolok tersebut memang sudah bisa ditebak jika harga Yamaha NMax 155 2020 akan memiliki selisih yang cukup lumayan untuk kedua tipenya… Perbedaannya cukup banyak jika dibandingkan NMax generasi lawas antara tipe ABS dan non ABS… Untuk saat ini NMax generasi lawas dibandrol 27,77 juta Rupiah untuk tipe non ABS… Sedangkan untuk tipe ABS dibandrol 31,415 untuk wilayah DKI Jakarta… Jadi jangan kaget jika NMax tipe ABS tahun 2020 memiliki harga yang cukup berbeda jika dibandingkan versi lawasnya…

harga yamaha nmax 155 abs 2020
Harga Yamaha NMax 155 ABS 2020…

Harga Yamaha NMax 155 ABS 2020

Beberapa saat yang lalu sempat tersebar sebuah foto mengenai harga Yamaha NMax 155 ABS 2020… Pada foto tersebut terlihat keterangan All New Nmax Biru Type Connecting… Yang sejatinya merupakan tipe tertinggi dari Yamaha NMax 155 generasi tahun 2020… Karena untuk generasi sebelumnya tidak ada tipe Connecting… Menariknya harga NMax 155 ABS 2020 tertera mencapai Rp. 36.195.000… Dengan tanda jadi (down payment) cukup Rp. 1.000.000 saja… Namun karena harga resminya belum terbit, bisa jadi foto di atas adalah harga perkiraan saja… Harga aslinya bisa jadi lebih terjangkau atau malah bisa juga lebih mahal…

Meskipun sejatinya belum terkonfirmasi secara resmi, karena Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) sendiri untuk saat ini belum merilis harga resminya… Namun jika dilihat dari segi fiturnya memang banyak banget… Termasuk adanya Traction Control System (TCS) yang menjadikannya sebagai motor pertama di kelas matic 150 – 155 cc dengan fitur terebut… Traction Control System adalah fitur yang dirancang untuk mengurangi resiko ban belakang selip di segala situasi permukaan jalan pada saat berkaselerasi… Baca juga: Daftar Aksesoris Resmi Yamaha NMax 155 2020…

yamaha nmax biru
Harga Yamaha NMax 155 ABS 2020 Tembus 36 Juta... 5

Ada satu lagi fitur dari Yamaha NMax 155 2020 yang sangat menarik adalah Communication Control Unit (CCU)… Fitur satu ini terkoneksi dengan aplikasi Y-Connect (Yamaha Motorcycle Connect) berbasis Bluetooth… Untuk versi tersebut menjadi yang pertama di Indonesia sebagai motor yang bisa terkoneksi dengan Smartphone… Konsep Connected ini merupakan yang pertama di Indonesia untuk motor buatan Indonesia… Keunggulan dari penggunaan CCU ini antara lain:

  1. Parking Location, aplikasi Y-Connect akan menyimpan lokasi parkir motor (lokasi terakhir saat motor unpair/disconnected dengan smartphone)
  2. Phone & Message Notification, yakni memberikan notifikasi pada layar speedometer jika ada panggilan atau pesan/email masuk ke smartphone
  3. Recommended Maintenance (Engine Oil & Battery), yang dapat membantu pengguna mengetahui kondisi oli mesin dan voltase baterai (accu) serta memberikan rekomendasi untuk maintenance
  4. Fuel Consumption, yang dapat membantu pengendara menganalisa pemakaian bahan bakar saat berkendara
  5. Malfunction Notification, dapat memberikan notifikasi melalui email jika terjadi permasalahan pada sepeda motor
yamaha nmax 2020 hitam
Harga Yamaha NMax 155 ABS 2020 Tembus 36 Juta... 6

Perbedaan NMax ABS dengan Non ABS

Melihat perbedaan fitur antara NMax 155 versi ABS dengan non ABS memang tidak menutup kemungkinan kalau harga Yamaha NMax 155 ABS 2020 mencapai 36 jutaan Rupiah… Dari segi penampilan, fitur, serta spesifikasi teknis (mesin) mengalami update perubahan… Last, bagi yang memang butuh motor matic kelas 150cc dengan fitur paling lengkap memang Yamaha NMax tipe ABS ini mantap banget… Namun motornya sendiri belum dijual resmi, bahkan harga resminya belum dirilis (kecuali harga bocoran pada foto di atas)… Menurut informasi yang beredar kemungkinan besar bulan Maret tahun depan nih… Berikut perbedaan NMax 155 ABS dengan non ABS:

Feature Name NMAX 155 Connected/ABS NMAX 155 Standard
Total New Engine 155cc V V
Blue Core & VVA V V
Stop & Start System V V
Smart Motor Generator V V
Traction Control System(TCS) V
Dual Channel ABS V
Communication Control Unit(CCU) V
Smart Key System V
Electric Power Socket V V
Handle Bar Switch Control V V
Sub-Tank Suspension V V
LED Headlight & Taillight V V
Hazard Lamp V V
Multifunction Full Digital Speedometer V V
MAXi Style Design V V
Premium Seat V V
MAXi Signature Color V V
Relax Riding Position V V
Bagikan artikel:
Avatar of Ardian

LajuMotor.com merupakan website seputar dunia otomotif roda dua maupun roda empat Indonesia maupun dunia...

18 thoughts on “Harga Yamaha NMax 155 ABS 2020 Tembus 36 Juta…”

  1. Kalau dilihat di website resmi Yamaha, harga NMax 2019 untuk tipe Non-ABS adalah, 28.295.000, sedangkan yang ABS: 32.015.000.

    Bagusnya untuk harga NMax 2020 untuk tipe Non-ABS (Standar) sekitar 30 jt-an (lebih mahal sedikit) dari versi lama, dan yang tipe ABS Connected nya maksimal 35 juta-an….

    Reply
  2. Terserah Yamaha lah mo di bandrol berapa..!
    Udah ngga pengen lagi sama matic 150cc.
    Soalnya udah punya Aerox wkwk

    Reply
  3. secara performa ane suka sama nmax
    tapi secara penampilannya nggak banget, serba bunder
    mending adv kemana-mana, sayangnya power adv letoy nggak sesuai dengan penampilannya
    nggak beli dua2nya juga wkwkwkwk

    Reply

Leave a Comment